Sebagai sebuah fenomena baru didalam keuangan konvensional yang sudah lama mapan dan mengakar, perkembangan keuangan islam selama empat dekade ini mempunyai signifikansi khusus bagi para Muslim yang kehidupannya diatur menurut kaidah dan nilai, yang ditentukan menurut hukum dan prinsip islam, yang juga dikenal sebagai Syariah. kini semakin banyak orang telah menemukan bahwa keuangan Islam jauh dari dunia politik atau upaya filantropi. pertumbuhan pesat keuangan Islam menunjukkan perhatian dan minat yang terus tumbuh di antara Muslim dan non-Muslim-akademisi, praktisi, kaum profesional, ataupun masyarakat umum- terhadap pembangunan sistem keuangan Islam yang lebih bergairah, tangguh, dan kompetitif, yang pada akhirnya menjadi alternatif terbaik, dibandingkan sistem konvensional di masa mendatang. perlunya koordinasi dan kerjasama internasional. Berdasarkan kodratnya, sistem keuangan Islam lebih tahan dan lebih stabil dari guncangan keuangan. Namun demikian, pada kenyataannya, harus disadari bahwa operasional dari sistem keuangan Islam tidaklah terisolasi dari sistem keuangan konvensional. Dalam situasi demikian, diperlukan kerja sama dan koordinasi internasional.
Copyrights © 2022