Penelitian ini menjelaskan kenyataan tumpulnya implementasi manajemen strategis di PTAI. Hasil penelitian menemukan bahwa jebakan institusionalisme seringkali menjadi penyebab utama tumpulnya implementasi manajemen strategis. Jebakan institusionalisme adalah jejaring organisasi-organisasi yang melingkupi sebuah PTAI, yang melahirkan norma-norma pergaulan antar organisasi, yang--meskipun bersifat eksternal terhadap PTAI, namun-- berpengaruh kuat terhadap proses-proses internal PTAI. Temuan berikutnya dari penelitian ini adalah, kesediaan PTAI tunduk kepada norma-norma tersebut dilakukan demi memperoleh legitimasi dari lingkungan eksternalnya, sehingga sebagai akibatnya PTAI tersebut memperoleh support berupa resources (sumber-sumber daya) yang dibutuhkan.
Copyrights © 2009