Jurnal Inkofar
Vol 1, No 1 (2017)

ANALISA DAN PERANCANGAN APLIKASI DATA MINING PENENTUAN RESIKO KREDIT KEPEMILIKAN KENDARAAN BERMOTOR MENGGUNAKAN ALGORITMA K-NEAREST NEIGHBOR

Fahrozi Zulfami (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2017

Abstract

Adira Finance yang berada di kota Payakumbuh merupakan salah satu cabang dari perusahaan leasing adira finace Tbk yang merupakan perusahaan yang bergerak dalam membantu kredit suatu barang. Setiap harinya atau minggunya selalu ada calon nasabah yang ingin melakukan kredit kendaraan bermotor dengan mengunakan jasa perusahaan ini. Dengan banyaknya resiko kredit dalam bentuk macetnya atau ketidak lancarnya pembayaran kredit membuat perusahaan ini harus pandai dalam memilih konsumen yang akan dibantunya agar tidak membuat perusahaan mengalami kerugian. Banyaknya variabel yang digunakan dalam menerima calon konsumen baru diperusahaan ini seperti pekerjaan, pendidikan terakhir, usia, status pernikahan, penghasilan perbulannya dan pembayaran awal yang mungkin akan dilakukannya. Sehingga membuat perusahaan harus membuat keputusan yang tepat agar tidak terjadinya kesalahan dalam memilih calon konsumen dengan memanfaatkan variabel tadi, dengan menggunakan variabel yang sesuai dan tepat dapat menghasilkan kriteria yang tepat maka butuhkan rekomendasi yang tepat. Perekomendasi yang tepat membutuhkan data yang banyak. Algoritma K-Nearest Neighbor merupakan salah satu algoritma yang dapat menganalisa dengan jumlah data yang banyak atau bisa disebut juga data mining. Diperlukan penelitian untuk membuat suatu terobosan baru dengan memanfaatkan algoritma k-nearest neighbor dalam bentuk aplikasi data mining berbasis PHP, sehingga membantu dalam pengambilan keputusan dan penyeleksian calon konsumen.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

inkofar

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Medicine & Pharmacology Public Health Transportation

Description

Inkofar adalah jurnal ilmiah multidisipliner yang memublikasikan hasil riset, tinjauan pustaka, studi kasus, dan komunikasi singkat pada ranah Teknik Industri, Ilmu Komputer/Teknologi Informasi, dan Ilmu Farmasi beserta irisan di ...