Jurnal Inkofar
Vol 1, No 1 (2020)

Pangan Mikoprotein Untuk Pertumbuhan Balita Dalam Menanggulangi Stunting

Yayan Maryana (Politeknik Meta Industri)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pangan mikoprotein dalam menanggulangi stunting. Pangan mikoprotein yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Jamur tiram (Pleurotus ostreatus) dan Jamur merang (Volvariella volvacea). Pengujian dilakukan dengan menggunakan Mencit (Mus musculus) dengan 4 kelompok perlakuan dimana masing-masing kelompok perlakukan diberi pakan Jamur tiram, Jamur merang, pakan komersil (Kontrol +) dan nasi putih (Kontrol -). Kandungan protein pada produk mikoprotein Jamur tiram adalah 9,35% sedangkan Jamur merang adalah 11,34%. Mikoprotein berpengaruh terhadap kenaikan rata-rata berat badan induk mencit (Jamur tiram 24,5 – 29,39 gram dan Jamur merang 25,93 - 30,83 gram). Sedangkan untuk jamur yang mampu meningkatkan rata-rata berat badan bayi mencit adalah Jamur tiram (0,14 - 0,88 gram) dengan mempengaruhi pengurangan berat organ empedu (0,1 gram) dan mengingkatkan jumlah bayi mencit (0,7 ekor).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

inkofar

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Medicine & Pharmacology Public Health Transportation

Description

Inkofar adalah jurnal ilmiah multidisipliner yang memublikasikan hasil riset, tinjauan pustaka, studi kasus, dan komunikasi singkat pada ranah Teknik Industri, Ilmu Komputer/Teknologi Informasi, dan Ilmu Farmasi beserta irisan di ...