JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 10 No 2 (2022): Vol. 10 No. 2. 2022

PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROJECT BASED LEARNINGPADA MATERI PENCEMARAN AIR DI SMP PONTIANAK

Resha Meisya Ariana (Unknown)
Rahmat Rasmawan (Unknown)
Rody Putra Sartika (Unknown)
Hairida . (Unknown)
Erlina . (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Project Based Learning (PjBL) dan respon peserta didik dan pendidik terhadap LKPD berbasis PjBL pada materi Pencemaran Air di SMP. Metode penelitian yang digunakan adalah Research & Development (R&D) penelitian dan pengembangan dengan model ADDIE.Model ADDIE terdiri dari 5 tahap yaitu Analyze (Analisis), Design (Desain), Development (pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Akan tetapi dalam penelitian ini hanya dilakukan tiga tahap yaitu: analisis, desain dan pengembangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kelayakanLKPD berbasis PjBL pada materi Pencemaran Air untuk SMP kelas VII mendapatkan persentase rata-rata 97% dengan kategori sangat valid. Ditinjau dari aspek isi, penyajian, grafis dan kebahasaan. Respon peserta didik memperoleh persentase rata-rata sebesar 87% dengan kategori sangat baik dan respon pendidik memperoleh persentase rata-rata sebesar 89% dengan kategori sangat baik.This shows that the PjBL-based LKPD that was developed is suitable to be used to teach Water Pollution materials.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...