ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi jenis pupuk kandang dengan pupuk anorganik terhadap serapan nitrogen dan phospor hijauan alfalfa (Medicago sativa L). Materi yang digunakan adalah benih alfalfa, pupuk SP (36% P2O5) dan BP (27% P2O5) sebagai pupuk anorganik, pupuk kandang sapi dan kambing, pupuk dasar KCl (50% K2O) dan urea (46% N). Pola penelitian menggunakan RAK (Rancangan Acak Kelompok) dengan 9 perlakuan (T0, T1, T2, T3, T4, T5, T6, T7 dan T8) dengan jumlah ulangan sebanyak 3 kali, sehingga terdapat 27 unit percobaan. Parameter yang diamati adalah adar N dan P, menghitung serapan N dan P. Data yang diperoleh diolah dengan analisis ragam, menggunakan bantuan software SPSS versi 16. Apabila perlakuan berpengaruh nyata dilanjutkan dengan Uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kombinasi pupuk kandang dengan pupuk anorganik tidak berpengaruh terhadap serapan N dan P pada pemotongan I. Kombinasi pukan plus B mampu meningkatkan serapan N dan P pada pemotongan II. Kata kunci: alfalfa, serapan N, serapan P, pupuk kandang, pupuk anorganik
Copyrights © 2013