Abstrak: Truth-seeking (pencarian kebenaran) merupakan kebiasaan seseorang untuk selalu mencari bukti tentang informasi yang diterimanya. Truth-seeking menjadi dugaan utama seseorang dapat berpikir kritis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan truth-seeking siswa dalam menyelesaikan masalah bangun ruang sisi datar dengan tipe soal PWCI (Problems With Contradictory Information). Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 11 Jember. Subjek dipilih menggunakan teknik purposive sampling untuk memperoleh siswa yang menyadari adanya kesalahan pada soal. Penelitian ini diawali dengan pemberian soal observasi dan soal tes secara bertahap lalu dilakukan wawancara. Hasil analisis pada penelitian ini diperoleh dari hasil tes truth-seeking dan wawancara mendalam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa yang truth-seeking mampu memiliki disposisi berpikir kritis yang baik, sedangkan siswa yang tidak truth-seeking tidak mampu memiliki disposisi berpikir kritis.
Copyrights © 2022