Owner : Riset dan Jurnal Akuntansi
Vol. 6 No. 3 (2022): Artikel Volume 6 Issue 3 Periode Juli 2022

Pengaruh Concept Blue Economy Dan Green Economy Terhadap Perekonomian Masyarakat Kepulauan Seribu

Ajeng Wijayanti (Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta)
Ramlah Ramlah (Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian sebagai informasi pengetahuan mengenai pemberdayaan dan konsep pembangunan berkelanjutan di kepulauan seribu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemberdayaan masyarakat, Concept Blue Economy dan Green economy yang dapat mempengaruhi pendapatan masyarakat kepulauan seribu. Analisis ini menggunakan variabel Independen yaitu Pemberdayaan Masyarakat, Variabel Dependen yaitu Pendapatan Masyarakat dan Variabel Moderatingnya yaitu Concept Blue Economy dan Green Economy. Sempel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Masyarakat Kepulauan seribu dengan sampel sebanyak 170 Orang kepulauan seribu dari 6 kelurahan yang ada di kepulauan seribu dan yang memiliki kiteria tertentu. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penilitian ini adalah probability sampling. Metode statistik menggunakan Analisi Regresi Linear Berganda,dengan pengujian hipotesis uji Statistik t. Penelitian ini diuji menggunakan SPSS dan Smart PLS.Penelitian ini menerapkan skala likert dengan skala 5 point untuk mengukur variabel penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Concept Blue Economy berpengaruh signifikan terhadap pendapatan masyarakat , Concept Green Economy berpengaruh signifikan terhadap pendapatan masyarakat , Strategi Pemberdayaan Masyarakat tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan masyarakat di Kepulauan Seribu, Strategi pemberdayaan masyarakat tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan masyarakat yang di moderasi oleh Concept Blue Economy dan Strategi pemberdayaan masyarakat tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan masyarakat yang di moderasi oleh Concept Green Economy.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

owner

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Owner (Riset dan Jurnal Akuntansi) adalah jurnal akademik yang berlandaskan nilai nilai keilmiahan. Owner diterbitkan 2 kali dalam setahun dengan periode Februari dan Agustus dipublikasikan oleh Program Studi Akuntansi Perguruan Tinggi Politeknik Ganesha Medan. Ruang Lingkup : Akuntansi Keuangan; ...