Areopagus : Jurnal Pendidikan dan Teologi Kristen
Vol 18, No 2 (2020): Areopagus

“ANALISIS PELAYANAN FUNGSI PENDAMPINGAN PASTORAL DI GKPPD LIANG JERING RESORT ACEH TENGGARA TAHUN 2019”

Arjun Sinamo (INSTITUT AGAMA KRISTEN NEGERI TARUTUNG)



Article Info

Publish Date
10 Sep 2020

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan  pelaksanaan pendampingan pastoral dan hambatan serta menganalisis 5 (lima) fungsi  pendampingan pastoral di jemaat GKPPD Liang Jering. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Proses pengumpulan data dilakukan melalui wawancara atau inteview. Adapun wawancara yang dilakukan, bertujuan untuk mengetahui hal-hal sebagai berikut:Mendeskripsikan proses bagaimana teknik-teknik pelayanan pastoral berjalan di jemaat GKPPD Liang JeringMengidentifikasi penyebab kurangnya pelaksanaan penerapan fungsi pendampingan pastoral dan menganalisis efektivitas pelayanan pastoral di GKPPD Liang JeringSumber data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah Pendeta, Guru Kuria, Sekretaris Kuria, dan Bendahara Kuria. Hasil analisis menunjukkan bahwa fungsi pendampingan pastoral masih sangat kurang dilakukan oleh pelayan di jemaat GKPPD Liang Jering. Kurangnya pelaksanaan pendampingan di jemaat GKPPD Liang Jering ini karena pendeta yang berstatus PNS dan tidak tinggal di Liang Jering dan kurangnya pengetahuan tentang pastoral terhadap pengendeng kuria. Hal ini dilihat dari hasil wawancara kepada pendeta dan pengendeng kuria, serta observasi di gereja GKPPD Liang Jering Resort Aceh Tenggara. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pendampingan pastoral adalah hal yang sangat dibutuhkan oleh jemaat GKPPD Liang  Jering, tetapi karena adanya hambatan dan keterbatasan waktu sehingga pelaksanaan pendampingan pastoral tidak terlaksana dengan baik. Menurut penulis dari 5 (lima) fungsi pendampingan pastoral, ada hanya ada satu fungsi yang dilaksanakan di jemaat GKPPD Liang Jering Resort Aceh Tenggara yaitu fungsi mendukung.Kata Kunci : Pendampingan Pastoral, Fungsi Pendampingan Pastoral

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

areopagus

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Other

Description

Jurnal Areopagus merupakan salah satu pengelola jurnal yang menghimpun karya ilmiah yang berkaitan dengan ilmu-ilmu tentang Teologi, Pastoral Konseling,Musik Gerejawi, dan Pendidikan Kristen yang semuanya berhubungan dengan perkembangan dan peningkatan pengetahuan dan pemahaman yang berkembang pada ...