Jurnal Visualika
Vol. 8 No. 1 (2022): Jurnal Visualika

SISTEM PAKAR PENURUN BERAT BADAN

Bambang Judi Bagiono (Pembimbing STMIK Muhammadiyah Jakarta)
Alfanikko Dwi Putra Arifin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Faktor permasalahan yang sangat berpengaruh pada keberlangsungan hidup manusia adalah permasalahan pada berat badan yang tidak ideal, karena bisa berdampak buruk bagi kesehatan raga dan kesehatan jiwa manusia itu sendiri, dampak yang kerap dialami seperti ancaman kesehatan, menurunnya kepercayaan diri dan akan menurunkan produktifitas dalam kegiatan sehari-hari. Banyak cara untuk menurunkan berat badan, namun tidak semua cara penurunan berat badan dapat bertahan lama dan memberikan dampak baik pada manusia, karena manusia tidak hanya membutuhkan raga yang sehat, namun juga harus mempuyai jiwa yang sehat dan asupan makanan yang seimbang, dengan permasalahan yang ada penulis mencoba untuk menyusun suatu Sistem Pakar Penurun Berat Berbasis Android. Aplikasi Sistem Pakar Penurun Berat Berbasis Android, memiliki keunggulan yang berorientasi pada pemahaman status indeks masa tubuh, kalkulasi berat badan ideal, kebutuhan energi basal dan kebutuhan zat gizi, sehingga aplikasi ini sangat efektif dalam penurunan berat badan. Tujuan dari penelitian ini memberikan solusi melalui pengkajian beberapa teori ddalam rangka perancangan sistem pakar penurun berat badan berbasis android. Metodologi pengembangan aplikasi yang penulis gunakan adalah metode SDLC (System Develop Life Cycle) dengan model proses waterfall sampai tahap pengujian. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Android Studio menggunakan Adobe Photoshop utnuk pemenuhan kebutuhan desain gambar. Hasil dari aplikasi Sistem Pakar Penurun Berat Badan Berbasis Android ini adalah dapat memberikan motivasi bagi penggunanya untuk lebih peduli dengan pola hidup yang sehat, dapat memberikan dan meningkatkan pemahaman tentang status indeks masa tubuh, kalkulasi berat badan ideal, kebutuhan energi basal dan kebutuhan zat gizi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

visualika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Jurnal Visualika diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer (STMIK) Muhammadiyah Jakarta. Jurnal Visualika merupakan jurnal yang menerbitkan hasil penelitian dan pengembangan Artificial Intelligence, Software Engineering, Software Development, Expert System, Network System, ...