Abstrak Kinerja pegawai merupakan hasil kerja baik kualitas maupun kuantitas yang dicapai oleh seorang pegawai dalam pekerjaannya menurut kriteria tertentu. Dalam organisasi publik Aparatur Sipil Negara (ASN) menjadi sumber daya yang sangat berpengaruh bagi terlaksana nya roda keorganisasian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kinerja pegawai Bagian Administrasi Pembangunan di Sekretariat Daerah Kabupaten Sukoharjo. Pengukuran Kinerja pegawai yang baik menurut Sedarmayanti (2010:377) yang terdiri dari 4 indikator yaitu Prestasi Kerja, Keahlian, Perilaku dan Kepemimpinan. Penelitian ini menggunakan metode penenelitian deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasiwawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja pegawai Bagian Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Sukoharjo tahun 2021 sudah cukup baik tetapi belum optimal. Berdasarkan 4 indikator yang dikemukakan oleh Sedarmayanti. Aspek Prestasi Kerja sudah dikatakan cukup baik, dilihat dari mutu kerja, kualitas kerja,sikap yang sudah baik, sedangkan ketagguhan masih dikatakan kurang. Aspek Keahlian sudah dikatakan baik, dilihat dari pengetahuan, inisiatif, komunikasi, dan kerjasama yang sudah baik. Aspek Perilaku dikatakan cukup baik, dilihat dari tanggunjawab terhadap penyelesaian tugas sudah baik, sedangkan kedisiplinan masih dikatakan kurang sebab terdapat pegawai yang melanggar aturan. Aspek kepemimpinan dikatakan baik, dilihat dari pola kepemimpinan yang diterapkan pimpinan, keterlibatan pegawai dan adanya peningkatan pembaharuan suatu sistem yang sudah baik. Sesuai pemaparan diatas peneliti memberikan rekomendasi kepada Bagian Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Sukoharjo untuk lebih meningkatkan kinerja Sumber Daya Manusia melalui kegiatan kegiatan yang sifatnya internal maupun eksternal. Kata Kunci : Kinerja, Prestasi Kerja, Keahlian, Perilaku dan Kepemimpinan.
Copyrights © 2022