Jurnal DIALEKTIKA : Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 19 No. 2 (2021): Jurnal Dialektika: Jurnal Ilmu Sosial

PRILAKU KORUPTIF PADA MASA PANDEMI COVID 19 DI INDONESIA

Fadjar Tri Sakti (UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia)
Woerly Deti Lianawati (Pemerintah Kota Bandung)
Diwanie Aulia Az Zahra (UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia)
Izna Azzahra Nur Saputri (UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia)
Jamsuni (UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia)



Article Info

Publish Date
04 Aug 2021

Abstract

Korupsi adalah kejahatan luar biasa yang sering terjadi di Indonesia. Korupsi menjadi salah satu masalah karena mempunyai pengaruh besar terhadap perekonomian negara. Dalam masa pandemi seperti ini tidak menyurutkan tindakan korupsi yang dilakukan oleh aparatur negara. Artikel ini bertujuan untuk membahas jenis/bentuk korupsi, ciri-ciri korupsi, korupsi yang terjadi saat pandemi di Indonesia termasuk skor CPI Indonesia tahun 2020. Metode penelitian yang digunakan dalam artikel ini adalah penelitian kualitatif dengan teknik pengolahan data studi literatur dari berbagai artikel ilmiah yang sesuai dengan pembahasan. Hasil penelitian dalam artikel ini adalah terdapat 7 jenis korupsi yaitu korupsi yang merugikan keuangan negara, suap menyuap, penggelapan dalam jabatan, pemerasan, perbuatan curang, konflik kepentingan dan gratifikasi. Ciri-ciri korupsi yaitu dilakukan lebih dari satu orang, dilakukan secara rahasia, mengandung penipuan, mengkhianati kejujuran. Dalam keadaan pandemi seperti ini pun tindakan korupsi marak terjadi. Berdasarkan laporan Transparancy International, IPK Indonesia tahun 2020 mendapat skor 37 poin mengalami penurunan dari tahun 2019. Ada beberapa area dalam CPI yang harus diperhatikan serius 1) sektor ekonomi, investasi dan kemudahan berusaha 2) sektor penegakan hukum dan perbaikan birokrasi 3) integritas politik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

piani

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal DIALEKTIKA: Jurnal Ilmu Sosial is open access and peer-reviewed Journal, Jurnal DIALEKTIKA is a scientific journal that contains the results of theoretical research and studies on Social Sciences and Related Discipline. Managed by Pengurus Pusat Perkumpulan Ilmuwan Administrasi Negara ...