Jurnal Ekonomika dan Manajemen
Vol 10, No 2 (2021)

PENGARUH CELEBRITY ENDORSEMENT TERHADAP BRAND CREDIBILITY DAN BRAND EQUITY (STUDI PADA ONLINE SHOP YANG TERDAPAT DI SOSIAL MEDIA-INSTAGRAM PRODUK FASHION)

Fera Nelfianti (Universitas Bina Sarana Informatika)
Agus Sriyanto (Universitas Budi Luhur)
Pambuko Naryoto (Universitas Budi Luhur)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2021

Abstract

Kehadiran internet dalam kehidupan manusia dijadikan sebagai tanda lahirnya media baru (New Media). Media sosial memudahkan para penggunanya untuk dapat ikut serta dalam mencari informasi, berkomunikasi, dan menjaring pertemanan dengan segala fasilitas dan aplikasi yang dimilikinya seperti Facebook, Instagram, Path dan Twitter. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah orang yang pernah membeli online shop yang terdapat di sosial media-instagram produk-produk fashion. Jumlah sampel yang digunakan pada penilitian ini adalah 110 orang responden. Berdasarkan rumusan masalah yang telah dijabarkan sebelumnya, maka tujuan dalam penelitian ini adalah , Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh celebrity endorsement terhadap brand credibility serta untuk   mengetahui dan menganalisis pengaruh celebrity   endorsement terhadap brand equity. Hasil penelitian didapat Celebrity Endorsement (X) secara parsial memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel Brand Credibility (Y1) Celebrity Endorsement (X) secara parsial memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel Brand Equity (Y2).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ema

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Finance, Marketing, Operation, and Human Resource Management, Entrepreneurship, Business ethics, Sustainability, Knowledge Management and Learning ...