JURNAL PENDIDIKAN DAN BISNIS
Vol. 3 No. 2 (2022): Panca Sakti Bekasi : JURNAL PENDIDIKAN dan BISNIS (Mei 2022)

Pengaruh Dukungan Orangtua terhadap Kemandirian Belajar Anak Usia Dini (AUD) di Masa Pandemi COVID-19

Meti Sulastri (Universitas Panca Sakti Bekasi)
Zahra Mayra (Universitas Panca Sakti Bekasi)



Article Info

Publish Date
23 May 2022

Abstract

Pandemi COVID-19 sangat luas mengganggu seluruh segmen kehidupan manusia di muka bumi, tanpa kecuali pendidikan. Banyak negara memutuskan menutup sekolah mulai anak usia dini hingga sekolah menegah atas, serta perguruan tinggi, termasuk Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap Pengaruh Dukungan Orangtua terhadap Kemandirian belajar anak usia dini (AUD) dimasa Pandemi COVID-19. Penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan survei. Populasi penelitian ini adalah seluruh anak usia dini (AUD) usia 4-5 tahun di Gugus Tampomas Kelurahan Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi yang berjumlah kurang lebih 90 anak usia dini (AUD). Jumlah sampel penelitian merujuk pada tabel Isaac & Michael dengan signifikansi 1% sebanyak 79 anak usia dini Data penelitian diperoleh dengan menggunakan instrumen yang valid dan reliabel. Analisis data menggunakan analisis regresi sederhana. Disimpukan bahwa terdapat pengaruh dukungan orangtua terhadap kemandirian belajar anak usia dini (AUD)

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Pendidikan dan Bisnis berisi pokok-pokok permasalahan baik dalam pengembangan kerangka teoritis, implementasi maupun kemungkinan pengembangan Pendidikan dan Bisnis secara ...