POLIGRID
Vol 1, No 1 (2020): Juni

Analisis Kelayakan Rekondisi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Kodingareng 400 kW

Shemina Shemina (Politeknik Negeri Ujung Pandang)
Suryanto Suryanto (Politeknik Negeri Ujung Pandang)
Musrady Mulyadi (Politeknik Negeri Ujung Pandang)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Abstrak- Kondisi geografis Indonesia yang terdiri dari ribuan pulau menyebabkan masih banyaknya daerah terpencil yang belum terjangkau listrik PLN. Masih banyak daerah-daerah terpencil yang belum terjangkau oleh jaringan listrik.Salah satu pulau yang memanfaatkan potensi energi surya adalah Pulau Kodingareng yang memiliki PLTS dengan kapasitas 400 kW, namun sekarang ini PLTS tersebut mengalami kerusakan pada komponen baterai dan inverter. Sehingga studi ini akan menganalisis kelayakan rekondisi PLTS Kodingareng dengan menggunakan dua skema, Rekondisi skema 1 mengganti komponen yang mengalami kerusakan sesuai dengan spesifikasi yang ada pada saat ini. Sedangkan Rekondisi skema 2 mengganti komponen yang mengalami kerusakan berdasarkan perhitungan ulang dari kebutuhan pembangkit yang tersedia.Berdasarkan dari hasil perhitungan yang menggunakan metode Net Present Value (NPV) dan metode Internal Rate of Return (IRR). Kita dapat menyimpulkan dari hasil analisis Rekondisi skema 1 diperoleh hasil yang tidak layak pada kedua metodeĀ  dengan nilai dari NPV yaitu Rp. -9,781,952,693,- dan nilai IRR yaitu -52,48%. Sedangkan pada analisis Rekondisi skema 2 diperoleh hasil layak pada kedua metode yang digunakan, dengan nilai dari NPV yaitu Rp. 1,112.194.399 ,-dan nilai IRR yaitu 24,24%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

poligrid

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Energy

Description

PoliGrid is a peer-reviewed and open-access journal published by the Department of Electrical Engineering, Politeknik Negeri Samarinda. The journal publishes articles in the broad areas of electrical engineering comprising electrical energy generation, transmission, distribution, and utilization. ...