Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika
Vol 10, No 2 (2020): Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika

Integrasi Nanoteknologi Dalam Pembelajaran Di Era Society 5.0: Kajian dari Perspektif Pembelajaran Fisika

Harry Affandy (Universitas Sebelas AMret)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2020

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peranan dan prinsip integrasi nanoteknologi dalam pembelajaran di Era society 5.0. Kajian integrasi tersebut ditinjau dari perspektif pembelajaran Fisika. Metode kajian yang digunakan untuk mengungkap prinsip dan faktor yang mempengaruhi efektivitas integrasi nanoteknologi dalam pembelajaran fisika, kajian yang dipaparkan pada tulisan ini didasarkan pada analisis literatur yang relevan (desk analysis). Prinsip dasar dalam penggunaan nanoteknologi dalam pendidikan Fisika adalah sebagai penguat pemahaman konseptual dan intuisi Fisika, sehingga pembelajaran tidak hanya sebatas mengetahui tetapi dapat bermafaat dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Dengan demikian, Guru dapat menciptakan suatu kondisi yang dapat menimbulkan motivasi belajar pada siswa sehingga siswa antusias untuk belajar. Tiga faktor yang perlu diperhatikan terkait dengan pengemabngan dan integrasi nanoteknologi dalam pembelajaran fisika, yaitu: faktor desain rancangan teknologi, faktor peranan guru dalam penerapan teknologi tersebut, dan faktor konteks pendidikan dimana teknologi tersebut diterapkan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmpf

Publisher

Subject

Education Physics

Description

The scope of the articles published in Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika (JMPF) deal with a broad range of topics in the fields of physics learning education, learning technologies, assesment of physics education and another section related method of learning in physics education. Physics ...