Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keuntungan usahatani cabai besar rata-rata per hektar di Kabupaten Jember. Data primer diperoleh dari 120 responden petani cabai besar di Kecamatan Wuluhan dan Kecamatan Ambulu. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode Multistage Random Sampling. Analisis data menggunakan keuntungan absolut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember memerlukan biaya produksi total rata-rata sebesar Rp53.532.193 per hektar, 2) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember menghasilkan penerimaan total rata-rata sebesar Rp180.210.264 juta per hektar. 3) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember menghasilkan keuntungan bersih rata-rata sebesar Rp126.678.071 juta per hektar.
Copyrights © 2019