Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Nickerson Star dan Pupuk Kotoran Burung Walet Terhadap Pertumbuhan Bibit Tanaman Karet (Hevea brasiliensis Muell Arg.) Asal Okulasi. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk nickerson star dan pupuk kotoran burung walet terhadap pertumbuhan bibit tanaman karet (Hevea brasiliensis Muell Arg.) asal okulasi. Penelitian ini dilaksanakan selama 4 (empat) bulan, yaitu dari bulan Mei sampai Agustus 2012. Tempat penelitian dilaksanakan di Desa Margasari Kecamatan Loa Kulu Kelurahan Jembayan Kabupaten Kutai Kertanegara Kalimatan Timur. Penelitian disusun dalam Rancangan Acak Kelompok dengan analisa faktorial 3 x 4 dan diulang sebanyak 3 kali. Faktor pertama adalah pemberian pupuk nickerson star (N) yang terdiri dari 3 taraf, yaitu : N0 (kontrol), N1 (200 g/polybag), N2 (400 g/polybag). Faktor kedua adalah pemberian pupuk kotoran burung walet (W) yang terdiri dari 4 taraf, yaitu : W0 (kontrol), W1 (200 g/polybag), W2 (250 g/polybag), W3 (300 g/polybag). Hasil penelitian menunjukan perlakuan pupuk organik nickerson star tidak berpengaruh nyata terhadap semua parameter tinggi tanaman, diameter batang, jumlah daun dan jumlah payung, sedangkan pupuk kotoran burung walet berpengaruh sangat nyata perlakukan terbaik pada W1 (200 g/polybag). Hal ini karena pupuk kotoran walet sangat kaya akan unsur N total dan C organik ditambah dengan pH yang tinggi sehingga mampu memacu pertumbuhan bibit tanaman karet dan efesiensi dalam penggunaan tanah.
Copyrights © 2013