Suhu tubuh merupakan tanda keadaan seseorang sehat atau tidak. Untuk mengetahui suhu tubuh dibutuhkan termometer tubuh. Pada umumnya alat ini membutuhkan sentuhan langsung dan waktu paling cepat satu atau dua menit untuk mendapatkan pembacaan suhu tubuh manusia. Terlebih di masa pandemi covid-19 diperlukan pengecekan suhu tubuh tanpa kontak langsung sebagai pendeteksian dini pencegahan penularan covid-19. Tujuan Penelitian ini merancang alat yang digunakan untuk mendeteksi suhu tubuh guna membantu penerapan protokol kesehatan dalam upaya pencegahan covid-19 yang ada di lingkungan Institut Teknologi Padang. Suhu dideteksi menggunakan sensor infrared mlx90614 didekatkan pada bagian tubuh yang paling mengeluarkan panas misalnya dahi dan tangan. Hasil pada pendeteksian suhu diperoleh data dalam satuan derajat celcius (c), sehingga didapatkan data yang akan digunakan sebagai patokan penggunaan alat yaitu (35,30 oC - 28,71 oC = 6,59 oC). Data yang telah didapatkan dimasukkan pada program yang disimpan dalam arduino untuk pemrosesannya, selanjutnya dengan arduino sebagai unit pemprosesan akan mengirim data pada raspberry pi dan menghasilkan output yang dimana jika suhu berada di bawah 37,5 oc maka akan menampilkan data pada lcd dan mengaktifkan desinfektan dan pintu otomatis. Sedangkan jika suhu diatas 37,5 oc, buzzer akan berbunyi dan menampilkan data pada LCD. Kesimpulan penelitian ini bahwa alat yang dirancang dapat mendeteksi suhu tubuh sesuai dengan protokol kesehatan di lingkungan Institut Teknologi Padang.
Copyrights © 2021