Dinamika Kesehatan: Jurnal Kebidanan dan Keperawatan
Vol 4, No 2 (2013): DINAMIKA KESEHATAN JURNAL KEBIDANAN DAN KEPERAWATAN

HUBUNGAN PENGGUNAAN KB SUNTIK 3 BULAN DENGAN KENAIKAN BERAT BADAN PADA WANITA AKSEPTOR KB DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LOK BAINTAN

Adriana palimbo (STIKES Sari Mulia Banjarmasin)
Hariadi Widodo (STIKES Sari Mulia)
Nur Redha (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2013

Abstract

Latar Belakang Masalah. Kontrasepsi merupakan suatu cara untuk mencegah terjadinya kehamilan,namun banyak perempuan mengalami kesulitan di dalam menentukan pilihan jenis kontrasepsi.Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah ada hubungan lama penggunaan kontrasepsi suntik 3 bulan dengan Kenaikan berat badan pada wanita pada akseptor KB suntik di Wilayah Kerja Puskesmas Lok Baintan Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar. Objek Penelitian ini adalah Akseptor KB Suntik 3 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Lok Baintan Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar.Metode penelitian ini menggunakan metode survey analitik yaitu penelitian yang mencoba menggali bagaimana dan mengapa penomena kesehatan itu terjadi, dengan rancangan pendekatan yang digunakan adalah cross sectional study. Sampel pada penelitian ini 73 responden dengan tehnik accidental sampling artinya setiap ibu yang datang ke puskesmas Lok Baintan untuk melakukan suntik KB 3 bulan dijadikan sampel. Instrumen penelitian berupa Lembar Observasi yang di analisis mengggunkan Uji statistik Chi square.Kata Kunci: Kontrasepsi Suntik, Kenaikan Berat Badan. 

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

dksm

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

The Dinamika Kesehatan Jurnal Kebidanan dan keperawatan is a peer-reviewed, open-access journal, disseminating the highest quality research in the field relevant to midwifery and nursing in the form of meta-analyses, research results, literature studies, clinical practice, and case reports/case, ...