Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kontrol korupsi, sewa sumber daya alam, kompleksitas ekonomi, dan angkatan kerja terhadap investasi di negara-negara mayoritas Islam berpendapatan menengah ke bawah Asia. Penelitian ini menggunakan data panel tahun 2010-2020 di 5 negara mayoritas Islam berpendapatan menengah ke bawah Asia menggunakan Fixed Effect Model (FEM). Variabel kontrol korupsi memiliki nilai koefisien sebesar 0.963 dan signifikansi 0.0001 < 0.05 maka kontrol korupsi berpengaruh positif signifikan terhadap PMTB. Variabel sewa sumber daya alam memiliki nilai koefisien sebesar 0.038 dan signifikansi 0.0063 < 0.05 maka sewa sumber daya alam berpengaruh positif signifikan terhadap PMTB. Variabel kompleksitas ekonomi memiliki nilai koefisien sebesar -0.839 dan signifikansi 0.0000 < 0.05 maka kompleksitas ekonomi berpangruh negatif signifikan terhadap PMTB. Variabel angkatan kerja memiliki nilai koefisien sebesar 1.550 signifikansi sebesar 0.0041 yaitu < 0.05 maka angkatan kerja berpangruh positif signifikan terhadap PMTB. Kesimpulannya adalah kontrol korupsi, sewa sumber daya alam, kompleksitas ekonomi, dan angkatan kerja berpengaruh terhadap PMTB.
Copyrights © 2022