PEDAGO BIOLOGI
Vol 9 No 2 (2021)

Perbandingan Pertumbuhan Tanaman Cabai Rawit (Capsicum Frutescens L.) Dengan Pemberian Pupuk Organik Cair Dari Limbah Kulit Buah Naga (Hylocereus Polyrhizus), Kulit Buah Pisang (Musa Paradisiaca L) Dan Lidah Buaya (Aloe Vera) Serta Implementasinya Sebagai Bahan Edukasi Masyarakat

Rahmadhani Anisa Putri Arifin (Universitas Muhammadiyah Surabaya)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh  dari pupuk organik cair  limbah buah naga, buah pisang dan lidah buaya terhadap pertumbuhan tanaman cabai rawit . Jenis penelitia ini eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL)  dan menggunakan 4 perlakuan, 6 pengulangan sehingga dihasilkan 24 sampel . Pengamatan yang dilakukan dengan meggunakan 2 parameter yaitu Tinggi Tanaman dan Jumlah Helaian Daun. Analisis data menggunakan uji One Way Anova. tidak ada pengaruh dari perlakuan kontrol, kulit buah naga, kulit buah pisang dan lidah buaya pada parameter tinggi tanaman, sedangkan pada parameter jumlah helaian daun ada pengaruh yang berbeda dari ke – 4 perlakuan yang diberikan. Hasil uji Tukey HSD jumlah helaian daun menunjukkan perlakuan pemberian pupuk organik cair Lidah Buaya, Kontrol dan buah naga ada pengaruh yang sama terhadap pertumbuhan jumlah helaian daun pada tanaman Cabai Rawit. Tetapi pada perlakuan kulit pisang menunjukkan perbedaan dibandingkan dengan ketiga perlakuan lainnya, hanya saja memiliki rata – rata yang rendah. Rata – rata tinggi tanaman dari perlakuan pemberian pupuk organik cair kulit buah pisang, lidah buaya, kontrol dan kulit buah naga secara berturut – turut adalah 6.8, 7, 7.13, 7.16 dan untuk jumlah helaian dau secara berturut – turut adalah 4.16, 6.5, 7.16, 8.16

Copyrights © 2021