Bibliotika : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi
Vol 6, No 1 (2022)

BEST PRATICE: PEMANFAATAN “TAQUO” UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA DAN MINAT KUNJUNG SISWA SMP NEGERI 1 KARANG BARU ACEH TAMIANG

Fahrun Nisak Al-Husna (Pustakawan SMP Negeri 1 Karang Baru)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2022

Abstract

Tujuan dari artikel ini adalah untuk meningkatkan minat baca dan minat kunjung siswa dan siswi ke perpustakaan SMP Negeri 1 Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah prosedur, perencanaan, pelaksanaan, dan cara pemecahan masalah. Berdasarkan hasil dari penelitian ini diketahui bahwa siswa dan siswi SMP Negeri 1 Karang  Baru menjadi lebih gemar membaca dan sering berkunjung ke perpustakaan, baik untuk membaca maupun menikmati layanan-layanan yang disediakan oleh perpustakaan. Selain itu, pemanfaatan taquo mampu mengembangkan keterampilan melukis khususnya bidang kesenian siswa dan siswi SMP Negeri 1 Karang Baru. Taquo juga memiliki nilai estetika, sehingga dapat menghiasi ruangan perpustakaan tanpa biaya yang mahal serta menjadi motivasi bagi siswa dan siswi yang lain.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bibliotika

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published by Library Study Program, Department of Indonesian Literature, Faculty of Letters, Universitas Negeri Malang (UM). BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published 2 (two) times a year in June (January-June edition) ...