Pesatnya perkembangan bisnis saat ini, menuntut para pemilik perusahaan untuk lebih meningkatkan strategi bisnis, salah satunya dengan memanfaatkan data penjualan. Dengan menggunakan proses data mining, salah satunya adalah dengan menggunakan algoritma apriori. Permasalahannya bagaimana menerapkan perhitungan algoritma apriori untuk mengetahui data penjualan barang di PT. Duta Kencana Swaguna yang paling sering dibeli, serta bagaimana mengimplementasikan algoritma apriori pada data penjualan barang pada PT. Duta Kencana Swaguna dengan aplikasi tanagra. sehingga dapat diketahui penjualan barang apa saja yang paling banyak terjual dengan menggunakan algoritma apriori, dengan menggunakan 2 variabel yang memenuhi support dan minimal confidence. Hasil dari penelitian ini berupa aturan asosiasi final yang diketahui, jika membeli bakso sapi dan rollade ayam, maka akan membeli telur gulung dengan support 41,7% dan confidence 71,4% serta nilai lift ratio 0.95, jika membeli telur gulung dan rollade ayam, maka akan membeli bakso sapi dengan support 41,7% dan confidence 100% serta nilai lift ratio 1.09. Dengan memanfaatkan hasil yang diperoleh, maka pihak perusahaan dapat menggunakan algoritma apriori untuk meningkatkan strategi penjualan.
Copyrights © 2022