Perspektif berbasis pengetahuan dari sebuah organisasi khususnya dalam bidang pendidikan menunjukkan bahwa sumber daya intelektual adalah aset organisasi kunci yang memungkinkan keunggulan kompetitif yang berkelanjutan. Dalm studi ini, pengetahuan telah menjadi sumber daya utama dalam sebuah organisasi. Berdasarkan perspektif ini, lembaga pendidikan yang secara efektif mengelola sumber daya pengetahuan mereka dapat mengharapkan untuk menuai berbagai manfaat seperti peningkatan efisiensi perusahaan, efektivitas, inovasi, dan keunggulan daya saing. Proses Manajemen menekankan bahwa pengetahuan sebagai yang diciptakan, dibagikan, dan diterapkan melalui hubungan sosial antarpribadi dan budaya organisasi yang sesuai.
Copyrights © 2022