Kabupaten Pati merupakan salah satu kabupaten penghasil komoditas kopi yang mempunyai potensi produksi tinggi. Di Pati ada 2200 hektare lahan penghasil kopi dan setiap tahunnya menghasilkan hampir 2.000 ton kopi. Potensi ini perlu dikembangkan dengan mengembangkan UMKM yang bergerak di bidang pengolahan biji kopi yang siap untuk dikonsumsi, salah satu nya adalah pengembangkan Kedai Kopi Kekinian Melalui Penerapan Teknologi Brewing Sistem Dingin (Cold Brew System)Tujuan dari kegiatan ini adalah; (1) mengembangkan UMKM agar dapat mandiri secara ekonomi, (2) menerapkan teknologi tepat guna yang dapat meningkatkan kapasitas dan kualitas hasil produksi sehingga mampu memenuhi permintaan pasar, dan (3) menerapkan manajemen usaha, keuangan dan pengelolaan melalui kegiatanĀ pelatihan dan pendampinganMetode kegiatan yang dilakukan adalah; (1) Penerapan teknologi tepat guna (TTG) yg bisa menunjang peningkatan produksi karena proses produksi lebih efisien sehingga kapasitas dan kualitas seduhan kopi yang dihasilkan meningkat dan hasilnya sesuai dengan standar mutu, (2) penerapan manajemen usaha dan manajemen pemasaran yang profesional dengan pelatihan dan pendampingan yang intensif, (3) penerapan teknologi pengemasan dan labeling yang tepat dan sesuai dengan karakteristik produk.LuaranĀ yang dihasilkan dari kegiatan ini adalah; (1) publikasi ilmiah di jurnal Nasional ber ISSN, (2) artikel pada media massa cetak/elektronik, (3) video kegiatan, dan (4) peningkatan keberdayaan mitra.
Copyrights © 2022