Infeksi saluran Pernafasan Atas (Ispa) merupakan salah satu masalah kesehatan yang penting karena menyebabkan kematian bayi dan balita yang cukup tinggi yaitu kira-kira 1 dari 4 kematian yang terjadi, setiap anak di perkirakan mengalami 3-6 episode ISPA setiap tahunnya. Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) Pada Balita di Kecamatan Darul Imarah Kabupaten Aceh Besa.Penelitian ini bersifat survey analitik dengan pendekatan crossectional. Populasi seluruh ibu yang mempunyai balita yang menderita ISPA di Kecamatan Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar berjumlah 63 orang, Analisa data dengan menggunakan statistik chi-square. Ada hubungan antara pencemara nudara, dengan hasil uji statistik P Value = 0,000, ventilasi dengan hasil uji statistik P Value = 0,002, kebiasaan merokok dengan hasi luji statistik P Value = 0,003,6 sanitasi lingkungan dengan hasil uji statistik P Value = 0,001 dengan kejadian penyakit ispa pada balita di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar. Di sarankan kepada petugas kesehatan agar dapat terus untuk meningkatkan penyuluhan kepada masyarakat khususnya pada masyarakat tentang pentingnya pencegah Ispa pada balita.
Copyrights © 2020