Media Agribisnis
Vol 6 No 1 (2022): Mei

Strategi Pengembangan Usahatani Jeruk Siam di Desa Kedungasri Kecamatan Tegaldlimo Kabupaten Banyuwangi

Bella Oktaviani Cantika Putri (Universitas Jember)
Anggita Nanda Vaulina (Universitas Jember)
Rizal Badrus Soleh (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
29 May 2022

Abstract

Jeruk siam adalah salah satu komoditas hortukultural yang memiliki banyak manfaat dan banyak dibudidayakan di Desa Kedungasri, Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menemukan alasan mengapa petani jeruk siam memilih komoditas ini untuk diusahatanikan dan untuk menemukan pengembangan strategi yang sesuai ntuk budi daya jeruk siam di Desa Kedungasri. Penelitian ini menggunakan analisis deskripsi kualitatif dengan metode SWOT dan metode FFA. Untuk pengambilan data, peneliti menggunakan metode snowball sampling. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini yaitu 1) Alasan mengapa petani membudidayakan jeruk siam di Desa Kedungasri dikarenakan kemampuan petani untuk membudidayakan cukup mudah untuk dilakukan 2 )Strategi yang sesuai berdasarkan analisis SWOT dan FFA adalah dengan memperbaiki fasilitas produksi, koordinasi mengenai kelembagaan (HIPPA), dan menerapkan penanaman berjarak dan memperbaiki masalah kuantitas air dan penyakit pada tanaman.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Agribisnis

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Media Agribisnis has a focus to provide a venue for academicians, researchers, and practitioners for publishing the original research articles or review articles related to the agriculture fields. It is open access and peer-reviewed journal, published by Faculty of Agriculture, Muhammadiyah ...