RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION (RDJE)
Vol 8, No 2 (2022)

EFEKTIVITAS MEDIA CANVA UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI PADA SISWA

Ayu Retno Hartanti (Prodi Bimbingan dan Konseling Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka)
Cici Yulia (Universitas Muhammdiyah Prof. Dr. HAMKA)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2022

Abstract

Salah satu dari banyak hal yang mungkin mempengaruhi kesuksesan seseorang dalam hidup adalah orang itu sendiri. Tingkat kepercayaan diri berkembang menjadi masalah yang menghalangi orang untuk terlibat dalam kegiatan belajar sosial dan akademik. Dilihat dari hasil penyebaran instrument kepercayaan diri kepada siswa kelas Perhotelan didapatkan bahwa kepercayaan diri yang dimiliki oleh siswa masih ternilai rendah. Ini mungkin terjadi ketika anak-anak berpartisipasi dalam kegiatan pendidikan sambil menunjukkan tanda-tanda kecemasan, atau rasa malu, untuk bertanya atau menjawab pertanyaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas media Canva dalam meningkatkan rasa percaya diri siswa pada 10 siswa yang terpilih dari 36 siswa di kelas Perhotelan SMKN 70 Jakarta . Digunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian One Group Pre test-Post test design dan pengambilan sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling. untuk uji validitas, peneliti memakai korelasi pearson product moment sejumlah 42 pernyataan angket pengambilan keputusan dengan 32  pernyataan yang valid. Sedangkan pada uji reliabilitas dengan memakai rumus alpha cronbach mendapatkan rhitung = 0,915 > rtabel  0,60 maka data tersebut sangat reliabel. Pada hasil pre test diperoleh nilai mean =58,4  dan pada post test diperoleh nilai mean = 86,5. Sehingga bisa diambil kesimpulan bahwa ditemukan perbedaan hasil antara sebelum dan sesudah diberikan treatment. Ini menggambarkan bahwa penggunaan media canva dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

RDJE

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

RDJE: Research and Development Journal of Education (ISSN 2657-1056 for the electronic version and ISSN 2406-9744 for the print version) first published in Oct 2014 is a double-blind peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing articles concerned with ...