Jurnal HIDROPILAR
Vol. 7 No. 1 (2021): Jurnal Hidropilar

Rancang Bangun Alat Pengukur Kedalaman Air Multisensor: Design and Build of Multisensor Water Depth Measurement Tool

Nurkholis Nurkholis (Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut, Prodi D3 Hidro-Oseanografi)
Adhi Kusuma Negara (Satuan Komunikasi dan Elektronika Mabes TNI)
Endro Sigit Kurniawan (Sekolah Tinggi Teknoligi Angkatan Laut, Prodi Hidrografi)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2021

Abstract

Rancang Bangun Alat Pengukur Kedalaman Air Multisensor merupakan alat yang dapat digunakan untuk mengukur kedalaman air laut dan air tawar dengan menggunakan metode akustik, alat ini menggunakan sensor piezoelektrik sebagai pemancar dan penerima gelombang akustik. Alat ini dibuat bertujuan untuk bidang studi dan penelitian tentang cara kerja sistem akustik. Besar harapan penulis untuk bisa menyumbangkan pikiran dalam bentuk penelitian dan pengembangan mengenai teknologi akustik dan pemenuhan kebutuhan peralatan yang berkaitan dengan teknologi berbasis akustik sehingga akan bisa berguna sebagai alternatif untuk pemenuhan kebutuhan akan peralatan survei Nasional dimasa mendatang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

hidropilar

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Jurnal HIDROPILAR adalah jurnal yang diasuh oleh Program Studi D-III Hidro-seanografi, Direktorat Pembinaan Diploma, Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), dengan tujuan menyebarluaskan informasi tentang perkembangan keilmuan dan teknologi peralatan bidang Hidro-Oseanografi di Indonesia. ...