Journal of Borneo Holistic Health
Vol 5, No 1 (2022): Journal Of Borneo Holistic Health

LITERATURE REVIEW: EFEKTIVITAS AIR REBUSAN DAUN SIRIH TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA PERINEUM

Icha Permata Ulandari (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Luka perineum merupakan suatu kondisi dimana integritas jaringan tubuh terganggu dan trauma dapat merusak kulit, mengakibatkan gangguan fungsi tubuh yang mengganggu aktivitas sehari-hari.  Di seluruh dunia robekan perineum terjadi hampir 2,7 juta kasus pada ibu bersalin. Angka ini masih akan terus semakin tinggi hingga 6,3 juta pada tahun 2024, Jika tidak diberikan perawatan dan perhatian yang tepat. Tujuan studi ini untuk melihat efektivitas air rebusan daun sirih terhadap penyembuhan luka perineum. Literatur nasional dan internasional ditelusuri melalui media elektronik dengan menggunakan kata kunci dan dipublikasika pada tahun 2018-2022. Artikel terseleksi sejumlah 10 artikel nasional dan internasional. Hasil analisis 10 artikel didapatkan seluruhnya memiliki hasil bahwa air rebusan daun sirih efektif untuk penyembuhan luka perineum dan penyembuhan nya pun akan lebih cepat dibandingkan dengan ibu yang tidak menggunakan daun sirih sebagai penyembuhan luka perineum. Kesimpulan dari analisis artikel ini menunjukkan air rebusan daun sirih  dapat membantu penyembuhan luka perineum sehingga diharapkan para tenaga kesehatan untuk memberikan penyuluhan mengenai penggunaan air rebusan daun sirih untuk penyembuhan luka perineum.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

borticalth

Publisher

Subject

Religion Humanities Health Professions Nursing Public Health

Description

Borneo Holistic Health (borticalth) adalah jurnal cetak dan online dengan sistem open access journal. Borticalth merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi keperawatan, kebidanan maupun displin ilmu kesehatan lainnya. Borticalth menerbitkan ...