Jurnal Ilmu Ekonomi dan Bisnis Islam
Vol 4 No 1 (2022)

Analisis Perilaku Konsumtif dan Daya Beli Konsumen Terhadap Belanja Online Di Masa Pandemi Covid-19

Rizqi Jauharatul Amalia (IAIN Ponorogo)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan berdampak pada aktivitas ekonomi masyarakat, adanya pergeseran transaksi, perubahan perilaku konsumen dan daya beli masyarakat, hal ini disebabkan kebijakan pemerintah dalam membatasi kegiatan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku konsumtif dan daya beli terhadap belanja online selama pandemi Covid-19. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yaitu dengan menggambarkan secara sistematis, secara akurat (bisa dipertanggungjawabkan). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa selama masa pandemi covid-19, masyarakat konsumen mengalami perubahan perilaku khususnya dalam aktivitas menggunakan internet terkait pembelian barang/jasa yang cenderung meningkat. Faktor yang sangat berpengaruh adalah dari segi efektifitas waktu, dimana individu yang mengalami masa karantina saat pandemi, tidak dapat melakukan aktivitas secara penuh, sehingga lebih banyak menghabiskan waktu untuk membuka internet dan berbelanja online.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jiebi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam menerima naskah asli bidang Ekonomi Islam, antara lain laporan penelitian, laporan kasus, penerapan teori, kajian kritis, dan tinjauan pustaka. Penyebaran Ekonomi Islam meliputi (namun tidak terbatas pada): Keuangan Syariah dan Pasar Modal, Perbankan Islam, Manajemen ...