JIKI (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)
Vol 3 No 1 (2022): JIKI Juli 2022

RANCANGAN SISTEM ANTRIAN PADA KLINIK SALSABILLA

Yulia Eka Praptiningsih (Unknown)
Winda Widya Ariestya (Unknown)
Qamarani Kusuma (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2022

Abstract

Teknologi mempunyai peran penting dalam instansi atau perusahaan. Teknologi mempunyai tujuan untuk memudahkan dan menghemat waktu kerja manusia. Klinik Salsabilla merupakan suatu instansi layanan masyarakat. Klinikktersebut masih menggunakan sistem secara manual dalam pencatatan data pasien dan pendaftaran pasien. Sistem ini, mengakibatkan terjadinya penumpukkan antrian karena memakan waktu dalam pencatatan dan pencarian data. Tujuan penulisan membangun sistem antrian diharapkan memberikan suatu sistem yang dapat mempermudah pasien untuk mempercepat proses pendaftaran dalam antrian dokter. Perancangan sistem antrian dibuat terintegrasi dengan database didalamnya terdapat tabel yang berfungsi menyimpan data dari setiap pasien. Penggunaan database juga dapat mengurangi redudansi atau kerangkapan data yang sering terjadi. Selain itu, pembuatan cetak antrian dan kartu pasien tidak perlu diketik secara manual dengan file terpisah karena dengan memasukkan kode pasien maka nomor antrian dan kartu pasien dapat langsung dicetak. Penelitian ini mengunakan metode SDLC

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jiki

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

JIKI (Jurnal Ilmu Komputer & Informatika) adalah jurnal ilmiah dalam ilmu komputer dan Informatika yang berisi literatur ilmiah tentang studi penelitian murni dan terapan dalam ilmu komputer dan Informatika dan peninjauan publik terhadap perkembangan teori, metode dan ilmu terapan yang terkait ...