Kompensasi merupakan segala sesuatu yang diterima para karyawan sebagai balas jasa atas kerja mereka. Kompensasi sangatlah penting dalam sebuah organisasi atau perusahaan. Diberlakukannya kompensasi karena dapat meningkatkan prestasi kerja dan memotivasi karyawan. Jenis kompensasi ada dua yaitu, kompensasi finansial dan non finansial. Kompensasi finansial ini terdiri dari kompensasi langsung dan kompensasi tak langsung. Kompensasi langsung meliputi gaji, upah dan insentif. Sedangkan kompensasi tak lansung meliputi asuransi, tunjangan, uang pensiun. Maka dari itu pengaturan terhadap kompensasi harus benar-benar diperhatikan, untuk mencapai tujuan, sasaran dan target sebuah organisasi atau perusahaan.
Copyrights © 2021