Educational Building: Jurnal Pendidikan Teknik Bangunan dan Sipil
Vol 2, No 2 DESEMBER (2016): Educational Building

PEMANFAATAN COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (CFD) DALAMA STRATEGI PENELITIAN SIMULASI MODEL PADA TEKNOLOGI PENGHAWAAN RUANG

Sherlly Maulana (Dosen Fakultas Teknik, Universitas Medan Area)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2016

Abstract

ABSTRAK Studi ini bertujuan untuk melakukan tinjauan pustaka terhadap penggunaan teknologi komputer, khususnya penggunaan simulasi Computational Fluid Dynamics (CFD) pada pengembangan strategi rancangan penghawaan alami. Media CFD mengsimulasikan gerak fluida berdasarkan pada suatu kondisi dengan menggunakan dasar-dasar perhitungan fluida bergerak. Simulasi CFD dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu preprocessing, solving, dan postprocessing, yang menggunakan perhitungan matematika dalam menentukan kondisi batasan fluida pada obyek penelitian. Hasil simulasi CFD pada lingkup penelitian ini digunakan untuk memprediksi pergerakan angin di sekitar bangunan dan di dalam bangunan, sehingga dapat mengurangi tingkat kegagalan rancangan ventilasi alami pada bangunan. Pengembangan metode simulasi CFD perlu ditingkatkan, terutama dalam hal tingkat akurasi hasil penelitian. Saat ini, simulasi CFD masih memerlukan data pembanding untuk menilai akurasi hasil simulasi CFD.   Kata Kunci : Abu penghawaan alami, bangunan, fluida bergerak, simulasi CFD

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

eb

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation Other

Description

Educational Building Jurnal Pendidikan Teknik Bangunan dan Sipil merupakan media publikasi karya-karya ilmiah khususnya hasil penelitian dalam bidang pendidikan teknik bangunan, teknik sipil, teknik arsitektur, teknik lingkungan, serta bidang ilmu yang relevan lainnya. Sebelum dipublikasi jurnal ini ...