Dalton : Jurnal Pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia
Vol 5, No 1 (2022): (Mei) Dalton : Jurnal Pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID DENGAN PENDEKATAN INDUKTIF PADA MATERI HUKUM- HUKUM DASAR KIMIA

Sotikno Sotikno (Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, Banjarmasin)
Herlina Apriani (Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, Banjarmasin)
Antoni Pardede (Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini berlatarbelakang dari hasil observasi yang dilakukan peneliti ke Madrasah Aliyah Darussalam Barambai. Dari observasi didapatkan hasil bahwa siswa kesulitan menguasai konsep dasar kimia sehingga menyebabkan gagalnya dalam pembelajaran khususnya pada submateri hukum dasar kimia. Hal tersebut sebab kurangnya media pembelajaran dan terbatasnya waktu belajar. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui apakah media pembelajaran berbasis android layak sebagai media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan rancangan R&D dengan pendekatan induktif mengikuti model pengembangan yang terdiri dari 10 tahapan, namun dalam penelitian ini hanya sampai pada tahapan ke-7 tahap revisi produk. Berdasarkanpenelitian yang telah  dilakukan didapatkan hasil dengan kriteria “Sangat Layak” pada uji validasi ahli media dan ahli materi. Sedangkan pada uji kriteria dari kelayakan menurut siswa sebanyak 50% dari keseluruhan siswa yang menjadi responden menghasilkan kriteria “Baik” dan sisanya “Cukup”. Dapat disimpulkan media pembelajaran ini layak valid dan layak praktis sebagai media pembelajaran berbasis android dengan pendekatan induktif pada materi hukum hukum dasar kimia

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

daltonjurnal

Publisher

Subject

Chemistry Education

Description

Merupakan jurnal dalam bidang pendidikan kimia dan ilmu kimia di program studi pendidikan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Kalimantan MAB, diterbitkan oleh UPT Publikasi dan Pengelolaan Jurnal, terbit setiap mei dan November (e-issn: 2621-3060). Pada bidang ilmu ...