Penelitian ‘Keanekaragaman Jenis Ikan di Sungai Negara Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai SelatanProvinsi Kalimantan Selatan’ bertujuan untuk mengetahui jenis ikan yang tergolong ekonomis dan non ekonomis melalui keragaman jenis biota sungai, habitat dan kualitas air yang mencerminkan perairan sungai Negara. Metode pengambilan data yang digunakan yaitu Purposive Sampling dengan menentukan titik-titik stasiun yang mewakili sungai Negara. Alat yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah jala (Cast Net), jaring ingsang (Gill Net) dan pancing (Hand Line). Hasil pengamatan di perairan sungai Negara menggambarkan kondisi kualitas air masih cukup baik, namun Nilai pH dan amoniak (NH3) dibawah ambang batas. Habitat pada lokasi penelitian masih optimal dan masih sesuai untuk peruntukan biota aquatik. Hasil tangkapan ikan selama pengamatan dari 3 stasiun selama 3 hari berjumlah 367 ekor, dengan jumlah famili 15 dan jenis ikan dengan jumlah 26 jenis. Nilai kelimpahan relatif (KR) berkisar antara 96-144, indeks keanekaragaman (H’) berkisar 1,5378-2,3106. Nilai indek keseragaman (E) berkisar antara 0,6999-0,9258 dan indeks dominasi (C) berkisar 0,1462-0,3158. Nilai tersebut menunjukkan Status keanekaragaman jenisnya tergolong kategori sedang. Status indek keseragaman sangat merata dan rendah (tidak banyak) spesies yang mendominasi Sungai Negara
Copyrights © 2019