Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Nusantara (JPPNu)
Vol 4 No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1, Juli 2022

Sosialisasi Pemotongan Hewan Kurban bagi Pengurus Takmir di Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar

Tika Fitria Wulan Afrilia (Universitas Nahdlatul Ulama Blitar)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2022

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan untuk meningklatkan pengetahuan pengurus takmir masjid di Kecamatan Udanawu Blitar mengenai pentingnya pemeriksaan antemortem dan postmortem pada daging. Sosialisasi ini sangat diperlukan karena pentingnya menyediakan pangan asal hewan yang ASUH bagi masyarakat. Kegiatan ini telah dilaksanakan di Kantor Desa Tujung Kecamatan Udanawu, Blitar pada tanggal 17 Maret 2022 yang diikuti oleh 19 pengurus takmir yang bertugas di seluruh Kecamatan Udanawu pada Hari Raya Idul Adha tahun 2022. Metode ini dilaksanakan dengan survei, wawancara, sosialisasi, dan diskusi. Kegiatan diawali dengan dilaksakannya post test untuk mengevaluasi peningkatan pengetahuan pemeriksaan antemortem dan postmortem. Selanjutnya data dianalisis dan disajikan secara deskriptif. Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa terdapat peningkatan 20 % pengetahuan pada pengurus takmir terhadap pemeriksaan postmortem dan 10 % pengetahuan mengenai pemeriksaan antemortem pada pengurus takmir masjid di Kecamatan Udanawu.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jppnu

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Nusantara (JPPNu) adalah jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Nahdlatul Ulama Blitar dengan muatan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun dalam bentuk cetak dan online pada ...