Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK)
2022: SNESTIK II

Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Fitur Baru Yang Paling Dikomendasikan Pada Aplikasi Website Universitas Budi Darma Menggunakan Metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT)

Amanudin Harahap (Universitas Budi Darma Medan)
Mei Warni Zendrato (Universitas Budi Darma Medan)
Endhika Endhika (Universitas Budi Darma Medan)
Teresia Teti Ernawati Ndruru (Universitas Budi Darma Medan)
Miya Putri Daulay (Universitas Budi Darma Medan)
Muhammad Syahrizal (Universitas Budi Darma Medan)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2022

Abstract

Website Universitas Budi Darma merupakan sebuah layanan online yang bisa digunakan oleh mahasiswa atau pengunjung untuk mencari informasi umum terkait perkuliahan di kampus Universitas Budi Darma. Ada banyak sekali fitur yang dapat membantu pengunjung dalam mencari informasi pada sebuah website. Seperti halaman profil dosen, halaman artikel, halaman program studi, fitur chattin, pemberitahuan pengumuman secara langsung ke email atau sosial media pengguna, serta learning management system (LMS). Namun, pembuatan sebuah fitur ini sangat membutuhkan waktu yang cukup lama, sehingga pengembang aplikasi harus menentukan fitur yang paling direkomendasikan untuk dikerjakan terlebih dahulu. Yang mana, setiap kriteria memiliki bobot yang telah ditentukan dan dilakukan dengan proses penyelesaian menggunakan metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT) untuk proses perangkingan. Dari perhitungan menggunakan metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT) akan menghasilkan alternatif yang berurutan dari yang tertinggi hingga yang terendah. Nilai alternatif yang merupakan Qi atau rangking tertinggi akan dijadikan sebagai rekomendasi alternatif fitur yang akan dikerjakan tim pengembang aplikasi terlebih dahulu

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

snestik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) merupakan media publikasi atas makalah yang telah dikirimkan pada kegiatan seminar. Prosiding ini diterbitkan secara daring (media online) oleh Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya setiap tahun mengiringi ...