Pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif Group Investigation (GI), interaksi sosial menjadi salah satu faktor penting karena dalam pembelajaran ini memberi kebebasan kepada siswa untuk berfikir secara analitis, kritis, kreatif, reflektif dan produktif. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan dengan mengambil tema yang berkaitan dengan metode pembelajaran dengan maksud untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran akuntansi, dimana mata pelajaran akuntansi ini membutuhkan keterampilan yang saling berkaitan dengan keterampilan yang lain serta harus didukung dengan keterampilan tertentu contohnya menghitung.
Copyrights © 2015