Tujuan penelitian untuk mengetahui sistem pemberian dan penagihan kredit yang telah diterapkan pada KSP XY di Madiun. Serta untuk mengetahui sistem yang diterapkan dalam mencegah kemacetan kredit beserta penyebab terjadiya kredit macet. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif deskriptif, dengan metode wawancara, obervasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan sistem pemberian dan penagihan kredit pada KSP XY di Madiun masih belum efektif dalam mencegah kredit macet. Dokumen yang digunakan masih kurang lengkap, prinsip analisis 5C dan 7C belum berjalan dengan semestinya. Kredit macet disebabkan kurangnya jaminan dari nasabah, kurang tepat menganalisis nasabah, serta kurangnya kesadaran nasabah tekait jatuh tempo.
Copyrights © 2020