Majalah Anestesia & Critical Care (MACC)
Vol 33 No 3 (2015): Oktober

Terapi Nutrisi pada Pasien di ICU: Nurita Dian Kestriani, Dhany Budipratama, Erwin Pradian

Journal Manager MACC (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2020

Abstract

Dalam keadaan normal, nutrisi bukanlah suatu bagian dari terapi medis. Nutrisi menjadi suatu terapi medis apabila diet yang normal tidak mencukupi kebutuhan nutrisi perhari atau apabila seseorang dikategorikan mengalami defisiensi nutrisi. Tujuan pemberian nutrisi pada pasien sakit berat adalah untuk mengurangi kehilangan depot nutrisi tubuh, mengurangi kehilangan jaringan akibat proses katabolisme dan memelihara serta memperbaiki fungsi organ (seperti ginjal, hepar, otot dan fungsi imunitas). Tujuan yang spesifik dari pemberian nutrisi ini adalah memperbaiki penyembuhan luka, mengurangi infeksi, mempertahankan barrier usus (mengurangi trans-lokasi bakteri) dan mengurangi morbiditas serta mortalitas. Semua ini berpengaruh dalam menurunkan lama perawatan di rumah sakit serta menurunkan biaya perawatan di rumah sakit.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

my-journal

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

We receive clinical research, experimental research, case reports, and reviews in the scope of all anesthesiology ...