Environmental Engineering Journal ITATS
Vol 1, No 1 (2021): Environmental Engineering Journal ITATS

ANALISIS PENYEBARAN GAS KARBON MONOKSIDA (CO) DARI SUMBER TRANSPORTASI DI JALAN RAYA KERTAJAYA INDAH SURABAYA

Guruh Annas Setyo (Teknik Lingkungan ITATS)
Rachmanu Eko Handriyono (Teknik Lingkungan ITATS)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2021

Abstract

Transportasi merupakan salah satu sumber pencemaran udara terbesar di perkotaan, salah satunya di Kota Surabaya yang mengalami pertambahan penduduk setiap tahunnya. Hal ini berpotensi meningkatknya jumlah kendaraan bermotor sehingga menghasilkan polusi udara berupa Karbon Monoksida (CO) yang berasal dari emisi kendaraan bermotor. Jalan Raya Kertajaya Indah merupakan daerah yang mengalami kemacetan di waktu pagi dan sore hari. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan kajian kualitas udara ambien Karbon Monoksida (CO) dari sumber transportasi di Jalan Raya Kertajaya Indah dengan pengukuran langsung dan pemodelan Gauss menggunakan pemetaan penyebaran dengan software Meti-Lis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melalui survey dan observasi lapangan pada hari Senin, Rabu, dan Jum’at selama 2 minggu pada jam puncak. Hasil pengamatan pada pengukuran langsung menunjukkan bahwa nilai terbesar konsentrasi CO pada Jalan Raya Kertajaya Indah sebesar 7283 µg/Nm3. Sedangkan hasil pemodelan gauss menunjukkan nilai konsentrasi CO tertinggi di Jalan Raya Kertajaya Indah sebesar 15058,39 µg/m.s. Untuk sebaran dispersi CO menggunakan software Meti-Lis pada Jalan Raya Kertajaya Indah terjadi pada kawasan permukiman di Jalan Kertajaya Indah Tengah I – Jalan Kertajaya Indah IV.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

envitats

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Public Health

Description

Jurnal Teknik Lingkungan ITATS (ENVITATS) adalah artikel ilmiah yang didedikasikan untuk menyediakan platform dalam teknik lingkungan dan masalah lingkungan. ENVITATS bertujuan untuk mempublikasikan karya-karya yang tepat dalam implementasi teori, eksperimen, studi kasus, simulasi, aplikasi, dan ...