HEUTAGOGIA: Journal of Islamic Education
Vol. 1 No. 1 (2021)

Desain Pembelajaran Pendidikan Islam Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) di SMPIT Ukhuwah Banjarmasin

Wulandari, Fitria (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 May 2021

Abstract

Pendidik merupakan salah satu elemen penting dalam dunia pendidikan. Pendidik dituntut untuk profesional dalam menjalankan perannya sebagai pengajar, keterampilan merancang pembelajaran adalah salah satu kemampuan pembentuk kompetensi pedagogis seorang pendidik. Kegiatan merancang dan mengembangkan kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh pendidik merujuk kepada desain pembelajaran yang mengandung pengertian membuat pola atau rancangan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan desain pembelajaran pada mata pelajaran PJOK di SMPIT Ukhuwah Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode studi lapangan. Berdasarkan hasil penelitian, desain pembelajaran pada mata pelajaran PJOK di SMPIT Ukhuwah Banjarmasin sudah berjalan dengan baik, model yang digunakan adalah model pembelajaran berbasis masalah dengan menggunakan metode demonstrasi, ceramah, dan praktik. Pendekatan yang dilakukan bersifat indvidu dan kelompok. Evaluasi yang dilakukan guru juga sudah dengan baik dilakukan yakni penilaian yang dilakukan pada aspek psikomotorik, kognitif, dan afektif peserta didik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

HJIE

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Aims and Scope The journal focuses its scope on the issues of Islamic Education. We invite scientists, scholars, researchers, as well as professionals in the field of Islamic Education to publish their researches in our Journal. The journal publishes high quality empirical and theoretical research ...