Social Landscape Journal
Vol 2, No 1 (2021): March

Pengaruh Sistem Sekolah Alam Terhadap Pengembangan Karakter Sosial Siswa Di Pesantren Alam Indonesia

Asmaul Husnah Amiruddin (Pendidikan Sejarah dan IPS, Fakultas Ilmu Sosial)
Herman Herman (Universitas Negeri Makassar)
Dalilul Falihin (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2021

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) Gambaran sistem sekolah alam di Pesantren Alam Indonesia, 2) gambaran pengembangan karakter sosial siswa di Pesantren, dan 3) pengaruh sistem sekolah alam terhadap pengembangan karakter sosial siswa di Pesantren Alam Indonesia Desa Harapan Kecamatan Tanete Riaja Kabupaten Barru. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif. Variabel Penelitan terdiri dari Sistem Sekolah Alam (Variabel X) dan Karakter Sosial Siswa (Variabel Y). Populasi Penelitian adalah seluruh siswa di Pesantren Alam Indonesia berjumlah 31 orang dan ditarik menjadi sampel secara keseluruhan. Teknik analisi data yang dilakukan dengan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Dari hasil penelitian diketahui bahawa sistem sekolah alam di Pesantren Alam Indonesia Desa Harapan Kecamatan Tanete Riaja Kabupaten Barru berada dalam kategor “Sangat Baik” berdasarkan indikator konsep akhlak, konsep kognitif, konsep kepemimpinan, dan konsep kewirausahaan. Kemudian karakter sosial siswa juga kategori “Sangat Baik” berdasarkan indikator jujur, disiplin, demokratis, bersahabat/kognitif dan toleransi. Hal ini karena pengaruh sistem sekolah alam terhadap pengembangan karakter sosial siswa pada kategori “Kuat”

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

SLJ

Publisher

Subject

Education Environmental Science Social Sciences

Description

Social Landscape Journal (SLJ) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Makassar. SLJ menyediakan akses terbuka dengan prinsip bahwa hasil penelitian yang diterbitkan dalam jurnal ini tersedia secara bebas untuk ...