Jurnal Pengabdian Vokasi
Vol 1, No 2 (2019): Nopember 2019

SIMULASI TANGGAP DARURAT BAGI MASYARAKAT INDUSTRI GALANGAN KAPAL (Studi pada PT . JANATA MARINA INDAH Unit II SEMARANG)

Sarwoko Sarwoko (Diponegoro University)
Suharto Suharto (Diponegoro University)
Eko Julianto Sasono (Diponegoro University)
Hartono Hartono (Diponegoro University)
Bambang Sri Waluyo (Diponegoro University)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2019

Abstract

Industri galangan kapal merupakan sebuah industri yang memiliki resiko pekerjaan cukup besar, akan tetapi dapat diminimalisir dengan adanya program keselamatan dan kesehatan kerja melalui pembentukan budaya kerja.Keadaan Darurat (emergency) adalah keadaan sulit yang tidak diduga, yang memerlukan penanganan segera agar tidak menyebabkan kecelakaan dengan dampak yang fatal.Kesiapan dan Tanggap Darurat adalah kegiatan menyelamatkan sebagian atau seluruh harta-benda (investasi vital) Perusahaan. Selanjutnya sesuai teori Maslow, kebutuhan rasa aman akan muncul setelah kebutuhan tingkat pertama (phisik dan biologis) terpenuhi, sehingga mulai sekarang keselamatan merupakan hal yang harus diusahakan pemenuhannya. Teori lama menganggap bahwa kecelakaan terjadi karena kesalahan pekerja (individual). Sekarang, kecelakaan dianggap akibat dari faktor organisasi dan manajemen yang salah. Sejalan dengan teori-teori terbaru, maka peran manajemen sangat berarti dalam pencegahan kecelakaan. Dalam tulisan ini, peran manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dibahas dari fungsi-fungsi manajemen melibatkan sumber-sumber daya yang digunakan, dan aspek lain yang relevan seperti pengadaan simulasi tanggap bencana darurat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpv

Publisher

Subject

Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Pengabdian Vokasi merupakan wadah publikasi bagihasil-hasil program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan terkaitdengan bidang keahlian para peneliti, mahasiswa, dosen maupun praktisi. Jurnal PengabdianVokasi yang mencakup bidang pengabdian terapan teknik, politik, sosial, bahasa dan ...