PROSISKO : Jurnal Pengembangan Riset dan observasi Rekayasa Sistem Komputer
Vol. 1 (2014)

PERANCANGAN APLIKASI PROSEDUR PEMBUATAN E-KTP PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA SERANG

Thoha Nurhadiyan (Unknown)
Yulistiana Yulistiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2014

Abstract

Dinas kependudukan dan pencatatan sipil merupakan unsur peranan penting dalam pembangunan dan penyelenggaranya penduduk untuk berperan serta dalam pelaksanaan administrasi kependudukan, sistem ini guna meningkatkannya berbagai aspek kegiatan serta pemberian pelayanan publik tanpa diskriminasi. Penelitian ini dilatar belakangi oleh kenyataan yang di temukan dilapangan menunjukan adanya kendala yang dihadapi oleh dinas kependudukan dan pencatatan sipil kota serang dalam pengolahan dan penginputan data permohonan pembuatan E-KTP, kendala yang dimaksud adalah: seringkali mengalami kesulitan untuk pengolahan serta mencari data penduduk sehingga akan berdampak pada pelayanan masyarakat yang begitu lambat karena sistem yang digunakan konvesional.Perancangan sistem ini dibangun dengan menggunakan SDLC(System Development Life Cycle)  dengan menggunakan bahasa pemrograman powerbuilder 9.0 dan SQL Server 2000  sebagai database, untuk membangun sebuah aplikasi ini alat yang digunakan untuk  menggambarkan model sistem adalah berupa diagram Uml(Unified Modeling Language).Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sistem ini bertujuan untuk mempermudah pegawai dalam pengolahan dan pencarian data penduduk, serta dapat mencegah bagi penduduk yang ingin membuat E-KTP tetapi umur nya belum mencukupi untuk memiliki E-KTP.

Copyrights © 2014