JAMAIKA: Jurnal Abdi Masyarakat
Vol 3, No 1 (2022): FEBRUARI

SOSIALISASI DAN PELATIHAN DALAM MENERAPKAN SISTEM INFORMASI SEKOLAH GUNA MENJANGKAU PARA CALON SISWA/I BARU PADA SDI AL-HUSAIN

Tri Prasetyo (Pamulang University)
Aldi Feridanto (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2022

Abstract

Pada sekolah SDI Al-Husain selama ini informasi yang disebarkan masih disampaikan melalui media cetak seperti brosur dan media daring itupun hanya menggunakan pesan instan seperti WhatsApps. Bagi para calon orang tua siswa/i yang akan ingin bergabung masih minim dalam mendapatkan informasi yang ingin didapatkan mengenai sekolah SDI Al-Husain oleh karena itu cara yang biasanya dilakukan adalah dengan mendatangi sekolah tersebut secara langsung atau biasa disebut cara konvensional. Dengan adanya sistem informasi berupa website maka akses informasi mengenai sekolah bisa di lihat kapan saja dan dimana saja dengan mengandalkan akses internet sehingga memberikan kesempatan bagi sekolah untuk memperbanyak siswa/i nya di tahun ajar yang akan datang. Dengan diterapkannya sistem informasi bagi sekolah dapat meningkatkan mutu sekolah dalam hal teknologi dan informasi dimana sekolah dapat mengikuti arah perubahan zaman yang begitu cepat berubah sehingga sekolah bisa memperkenalkan diri dalam dunia akademik yang dengan mudah dapat diakses.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JAMAIKA

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

JAMAIKA: Jurnal Abdi Masyarkaat menerima manuskrip atau naskah artikel dalam bidang pengabdian masyarakat yang mencakup bidang keilmuan yang relevan dengan: sosial, kependidikan, teknologi, sains, hukum, bahasa, ekonomi dan kewirausahaan dari berbagai kalangan akademisi baik nasional maupun ...