KOMMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 1, No 1 (2020): KOMMAS:JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

SOSIALISASI DAMPAK PENGGUNAAN GADGET TERHADAP ANAK-ANAK (STUDI KASUS WARGA RW.05 KELURAHAN PONDOK PETIR)

Erdi Sutriyatna (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2020

Abstract

Gadget sangat berperan penting bagi kehidupan manusia guna berkomunikasi, memperbanyak relasi, bisnis, menambah wawasan, pengetahuan, dan pendidikan. Disisi lain, terjadi hal yang berlawanan yang disebabkan oleh faktor keteledoran pemakainya atau kekurangtepatan dalam memanfaatkan fungsi yang sebenarnya. Sehingga banyak dampak buruk atau negatif yang muncul dalam pemanfaatan gadget terutama bagi anak-anak. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah : 1) memberikan informasi tentang perkembangan teknologi dan pemahaman dari dampak penggunaan gadget, 2) memberikan informasi tentang pencegahan agar anak-anak tidak menjadi ketergantungan pada gadget, 3) memberikan informasi tentang prilaku anak yang terkait dengan gadget yang harus diwaspadai dan mengatasi anak yang ketergantungan gadget, agar orangtua memiliki strategi khusus dalam mendidik anak. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di lingkungan warga RW.05, kelurahan Pondok Petir, kecamatan Bojongsari, kota Depok. Metodologi utama dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode pendekatan sosialisasi yaitu ceramah, dialog dan diskusi. Hasil dalam diskusi dengan warga RW 05 terdiri dari : 1) dampak buruk dari penggunaan gadget pada anak, 2) cara mencegah anak mengalami kecanduan pada gadget, 3) cara menghadapi anak yang sudah kecanduan gadget.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kommas

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering

Description

KOMMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat menerbitkan semua artikel multidisiplin ilmu tentang pengabdian kepada masyarakat khususnya dibidang teknik informatika atau Ilmu ...