Duta.com : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi dan Komunikasi
Vol 8 No 2

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT BERBASIS KOMPUTER PADA SISWA SMP KELAS VIII

Siti Komsatun (STMIK Duta Bangsa Surakarta)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran menggunakan model pembelajaran terhadap prestasi matematika dilihat dari motivasi siswa. Model pembelajaran yang dibandingkan adalah Teams Games Tournament dan Teams Games Tournament berbasis komputer.Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental semu dengan desain faktorial 2x3. Instrumen penelitian ini adalah angket motivasi dan tes prestasi belajar matematika. Pengujian hipotesis menggunakan analisis variansi dua jalan dengan sel tak sama. Uji komparasi ganda dilakukan apabila H0 ditolak dengan menggunakan metode scheffe’. hasil pengujian hipotesis diperoleh simpulan bahwa (1) siswa yang mendapat pembelajaran TGT berbasis komputer mempunyai prestasi belajar yang sama dengan siswa yang mendapat pembelajaran TGT (2) pada masing-masing kategori motivasi (tinggi, sedang, rendah) mempunyai prestasi belajar matematika yang berbeda jika memperoleh model pembelajaran TGT berbasis komputer dan TGT (3) pada masing-masing kategori model pembelajaran (TGT berbasis komputer dan TGT), siswa dengan masing-masing kategori motivasi (tinggi, sedang, rendah) mempunyai prestasi belajar matematika yang sama. Implikasi dari penelitian ini dapat dijadikan sebagai landasan teori untuk mengembangkan model pembelajaran matematika yang inovatif, khususnya pada materi pokok phythagoras dan mencari faktor lain yang mempengaruhi prestasi belajar matematika menjadi lebih baik.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

dutacom

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Duta.Com is an article journal in the field of Information Technology and Communication, published in February and August are published annually by the Institute for Research and Service, Faculty of Computer Sciences, University Duta Bangsa Surakarta. The aim is to share, develop, facilitate ...